Senin, 01 Desember 2008

Listrik Statis

Listrik statis adalah muatan listrik yang berada dalam keadaan diam. Setiap benda tersusun dari atom-atom. Atom dibentuk oleh proton, elektron dan netron.


Elektron merupakan partikel atom yang bermuatan listrik negatif

Proton merupakan partikel atom yang bermuatan listrik positif

Netron merupakan partikel atom yang tidak bermuatan

Proton dan netron merupakan partikel pembentuk inti atom atau nukleus.

Benda dikatakan bermuatan listrik positif jika jumlah proton lebih banyak daripada jumlah elektron

Benda dikatakan bermuatan listrik negatif jika jumlah elektron lebih banyak daripada jumlah proton

Benda dikatakan netral jika jumlah proton sama dengan jumlah elektron


Sifat Muatan Listrik

Muatan sejenis akan saling tolak menolak

Muatan tak sejenis akan saling tarik menarik


Muatan Listrik

Plastik digosok dengan kain woll

Elektron kan berpindah dari kain woll ke plastik akibatnya plastik akan bermuatan negatif


Kaca digosok dengan kain sutra

Elektron akan berpindah dari kaca ke kain sutra akibatnya kaca bermuatan positif


Daya hantar benda

1. Konduktor

Konduktor adalah benda yang dapat menghantarkan muatan listrik.

Contoh : logam, tubuh manusia, air

2. Isolator

Isolator adalah benda yang tidak dapat menghantarkan muatan listrik.

Contoh : plastik, kayu, kaca

Hukum Coulomb

Hukum Coulomb ditemukan oleh Carles de Agustiune Coulomb seorang ilmuan perancis. Menurut hukum Coulomb :

“ Besarnya gaya elektrostatis antara dua benda bermuatan listrik akan berbanding lurus dengan besarnya kedua muatan masing-masing dan berbanding terbalik dengan kuadrat jarak antara kedua muatan tersebut “

Hokum Coulomb dutuliskan dengan persamaan :

F = K.Q1.Q2

R2

Q1 = Muatan benda pertama dalam Coulomb

Q2= Muatan benda kedua dalam Coulomb

R = Jarak antara kedua muatan dalam meter

F = gaya elektrostatis benda bermuatan dalam meter

MEDAN LISTRIK

Medan listrik adalah ruang disekitar benda bermuatan listrik yang masih ada pengaruh gaya elektrostatisnya.

Arah medan listrik dari positif ke negatif


Besarnya kuat medan listrik dituliskan dengan :

= F / q

F = gaya elektrostatis dalam Newton

Q = muatan listrik ndalam Coulomb

E = kuat medan listrik dalam N/C

ELEKTROSKOP

Elektroskop adalah alat yang dapat digunakan untuk mengetahuai sebuah benda bermuatan listrik atau tidak dan juga untuk mengetahui jenis muatan listrik suatu benda.

Konsep elektroskop :

PNP : Positif Negatif Positif NPN : Negatif Positif Negatif


Pemanfaatan listrik statis :

  1. Mesin fotocopy
  2. Mesin printer Inkjet
  3. Penangkal petir
  4. Penggumpal asap
  5. Generator van de graff
  6. Pengecatan mobil

Tidak ada komentar: